Fans fage

Pengikut

Home » » Kisah Rabiyatul Adawiyah

Kisah Rabiyatul Adawiyah




Rabiyatul Adawiyah adalah seorang sufi perempuan yang masyhur dengan suatu mazhabnya, yaitu mehabbah (cinta). Beliau dikenal sebagai  "Ibu Para Sufi Besar" (The Mother of Grand Master). Beliau terlahir pada tahun 731M, di Basrah (Iraq) dari keluarga yang tak berpunya. Kedua orang tua beliau meninggal ketika beliau masih kecil, demikian juga kakak-kakak beliau karena kelaparan yang melanda kota Basrah pada saat itu.

Beliau jatuh pada orang yang kejam yang beberapa kali menjadikan beliau budak. Setelah bebas, ia pergi ke tempat sunyi untuk bermeditasi. Dari perjalanan spritualnya, beliau sampai pada pengabdian dan kecintaan yang total kepada Allah swt, yang beliau sebut sebagai "kekasihnya".

Doa Robi'ah yang banyak  memberikan inspirasi antara lain berbunyi: "Jika aku menyembah-Mu, karena menginginkan surga-Mu, maka haramkanlah aku darinya. Dan jika aku menyembah-Mu karena takut pada neraka-Mu, maka masukkanlah aku ke dalamnya. Akan tetapi, jika aku menyembah-Mu karena kecintaanku pada-Mu, maka berilah aku kesempatan untuk melihat wajah-Mu yang Maha Besar dan Maha Mulia itu".



Cinta Robi'ah tidak bisa disebut sebagai cinta yang mengharap balasan namun hanya ketulusan. Beliau wafat pada tahun 801 M tanpa menikah meskipun banyak bangsawan yang kaya raya meminangnya.

0 komentar: